Jakarta: Sejumlah berita ekonomi pada Kamis, 27 Januari 2022, berita itu mulai dari Presidensi G20 Indonesia dorong pemulihan inklusif, pengetatan kebijakan The Fed berpotensi tahan pemulihan ekonomi di Asia, hingga ketahanan pangan wajib jadi isu sentral G20.
- Apa itu Dovish dan Hawkish?
Para investor terus memantau arah kebijakan bank sentral Amerika Serikat (AS) terutama terkait suku bunga. Namun, berbagai macam sentimen datang tak terbendung dan menciptakan kebingungan bagi para pejabat The Fed untuk bersikap. Kondisi itu terkadang membuat Federal Reserve lebih hawkish dan tak jarang dovish. - Ketahanan Pangan Wajib Jadi Isu Sentral G20
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan ketahanan pangan harus menjadi isu sentral dalam pertemuan G20. Pembahasan isu tersebut memberikan angin segar terhadap ketahanan pangan global yang kini terdampak oleh perubahan iklim. - IMF: Pengetatan Kebijakan The Fed Berpotensi Tahan Pemulihan Ekonomi di Asia
Dana Moneter Internasional atau International Monetary Fund (IMF) mengatakan rencana kenaikan suku bunga oleh Federal Reserve AS dapat menunda pemulihan ekonomi di Asia yang sedang berkembang. Kondisi itu juga terus menekan para pembuat kebijakan untuk waspada terhadap risiko arus keluar modal. - Airlangga: Presidensi G20 Indonesia Dorong Pemulihan Inklusif
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Presidensi G20 Indonesia mendorong pemulihan ekonomi dari dampak covid-19 yang merata dan inklusif. Hal itu termasuk dengan melibatkan penyandang disabilitas. - Pemerintah Wajibkan DMO dan DPO untuk Minyak Goreng, Ini Mekanismenya!
Pemerintah memberlakukan kewajiban produsen mengalokasikan pasokan minyak kelapa sawit bagi kebutuhan dalam negeri atau Domestic Market Obligation (DMO) dan Domestic Price Obligation (DPO) mulai hari ini. Kebijakan tersebut dilakukan setelah melihat perkembangan kebijakan minyak goreng satu harga.